KASONGAN – Ketua DPRD Kabupaten Katingan Marwan Susanto mengapresiasi pelaksanaan debat kedua Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Katingan berjalan aman, damai, dan lancar.
“Pertama tentu kita memberikan apresiasi selama debat kandidat paslon berjalan lancar tanpa ada sesuatu hal apapun,” ucap Marwan, Rabu 13 November 2024 dikantor DPRD Katingan.
Marwan menuturkan, debat kandidat yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Katingan Katingan ini dalam pelaksanaanya berjalan dengan lancar, baik itu dari debat pertama dan yang kedua pada hari ini.
Selain itu Ketua DPRD juga mengatakan, selain paslon tidak saling menyudutkan juga para pendukung telah mentaati tata tertib yang diinstruksikan oleh KPU Kabupaten Katingan.
“Dalam pelaksanaanya berjalan dengan tertib, para paslon juga saling adu gagasan,” ujarnya.
Kemudian Dia juga mengapresiasi kepada pihak keamanan baik itu Polri serta TNI yang selalu siap untuk memberikan pengamanan.
“Kepada pihak keamanan tentu kita memberikan apresiasi karna mereka terus siap siaga untuk mengamanakan jalannya pelaksanaan debat,” imbuhnya.
Editor: Khairunnisa
(Zoe/eksposkalteng.com)